Beranda /
Kursus
/
Dynamic Position
/
Kursus penyegaran DP
Ketersediaan:
Silakan lakukan pembayaran untuk pendaftaran kursus selambat-lambatnya 2 hari kerja bank sebelum tanggal dimulainya kursus.
Tanggal |
Waktu |
Biaya |
|
Sesuai permintaan |
08:30 sampai 17:00 |
Sesuai permintaan |
|
Manfaat Kursus
Untuk menyegarkan dan memperbarui pengetahuan peserta tentang prinsip-prinsip pengaturan dan pengoperasian sebuah sistem DP, termasuk penggunaan Sistem Referensi Posisi.
Pelimpahan Kewenangan
...
Materi
- Prinsip-prinsip DP
- Elemen-elemen Sistem Pemosisian Dinamis
- Fungsi-fungsi baru dalam Sistem DP
- Praktik pengoperasian Sistem DP
- Sistem referensi posisi
- Sensor lingkungan dan peralatan pendukungnya
- Pembangkit dan catu daya
- Pengoperasian menggunakan DP
- Tanda bahaya, tanda peringatan dan prosedur darurat DP
- Peraturan dan regulasi
- Latihan wahana simulasi
Tujuan
Pada akhir kursus, peserta akan mendapatkan pembaruan pengetahuan tentang prinsip-prinsip DP dan pengaturan sistem DP. Peserta juga akan mendapatkan pembaruan pemahaman tentang praktik pengoperasian peralatan terkait, termasuk gambaran singkat mengenai sistem referensi posisi dan Sistem DP modern. Dengan latihan pada wahana simulasi, peserta harus dapat menunjukkan kemampuan untuk mengenali dan merespons berbagai tanda bahaya, tanda peringatan dan pesan informasi, serta harus dapat bertindak dengan benar dalam berbagai keadaan yang dapat mengakibatkan kegagalan fatal maupun dalam keadaan kegagalan fatal itu sendiri. Peserta harus dapat membuat perencanaan dan menjalankan pengoperasian DP, termasuk membuat penilaian risiko, rencana penanggulangan, penilaian kapabilitas kapal dan menerima informasi terbaru mengenai peraturan yang berlaku, rekomendasi dan regulasi pengoperasian DP, kapal DP dan operator DP.
Syarat Pendaftaran
Peserta harus memiliki sertifikat DP terbatas atau tak terbatas dari Nautical Institute, dan berpengalaman dalam pengoperasian DP selama 3-5 tahun tanpa mengikuti pelatihan penyegaran. Kursus ini bisa diikuti untuk mendapatkan kembali sertifikat DP apabila akumulasi pengalaman pengoperasian DP di atas kapal tidak mencukupi untuk memenuhi syarat berlakunya sertifikat DP.
Durasi
5 hari
Peserta
Maksimal 6
Bahasa
Kursus akan disampaikan dalam Bahasa Inggris. |